sisarahili.com – Siapa yang tidak mengenal negara korea selatan? Kota yang mendapat julukan Negara K-Pop ini memang memiliki daya tarik sendiri bagi para wisatawan dari seluruh negara didunia ini. Negara ini tidak hanya dilirik karena gelombang industri di dunia hiburan saja, melainkan juga ada banyak kota terindah di sana yang bisa menjadi tujuan berliburmu ketika memilih negara ini sebagai tujuan liburan diluar negeri. Nah kali ini mimin akan merangkum beberapa kota terindah di Korea Selatan yang wajib dikunjungi dan pastinya memberikan keindahan alam yang tidak akan dijumpai ditempat lain, dan berikut rangkumannya yang sudah kami rangkum dari berbagai sumber terpercaya.
Damyang
Terletak di ujung selatan Korea Selatan dan sebenarnya adalah sebuah kabupaten kecil yang terdiri dari beberapa kota kecil dan desa. Para pelancong tertarik ke Damyang karena kekayaan bambunya, termasuk taman hiburan bambu dan museum bambu. Di tempat ini, Parents bisa mengetahui berbagai perlengkapan dapur tradisional yang terbuat dari bambu. Selain itu, di Damyang, Parents juga bisa mencicipi anggur dari bambu atau satu cup es krim dengan cita rasa yang unik. Parents juga bisa melakukan hiking di sekitar pegunungan Byeongungsan dan Chuwolsan.
Baca Juga : MENGENAL WISATA ALAM MENAWAN VILLA TRAFUL DI ARGENTINA
Busan
Merupakan tujuan populer bagi pengunjung karena menawarkan perpaduan pantai yang menakjubkan, kehidupan kota, dan bangunan bersejarah. Busan adalah kota terbesar kedua di Korea Selatan. Kota ini terletak di sudut tenggara daratan. Pantai Haeundae merupakan objek wisata terkenal di Kota Busan. Selain pantai tersebut, ada pula Pantai Daedepo dan Songdo yang cocok bagi Parents yang menyukai objek wisata sepi. Kota Busan sendiri terkenal sebagai kota yang modern, kosmopolitan dan modis. Busan adalah rumah bagi department store terbesar di dunia, pasar tradisional, dan restoran yang memiliki teknologi termutakhir.
Seoul
Ibu kota Korea Selatan ini selalu ramai dan penuh kehidupan seperti layaknya ibu kota di negara lainnya. Meskipun demikian, ada beberapa tempat yang sangat tenang dan terpencil dapat ditemukan Parentsketika berkunjung di kota ini. Seoul merupakan kota yang modern, meriah, dan penuh dengan restoran. Namun, kota ini juga memiliki sejumlah kuil bersejarah dan bangunan lainnya, termasuk istana Gyeongbokgung dan Changdeokgung. Kedua tempat ini sangat cocok bagi Parents yang menyukai wisata sejarah atau wisata arsitektur.
Temukan lebih banyak informasi menarik lainnya seputar destinasi wisata terbaik dan paling update hanya di https://sisarahili.com/ .
Gyeongju
Terletak di pantai timur Korea Selatan, Gyeongju adalah salah satu kota terbaik di negara ini. Parentsbisa menikmati pemandangan berupa arsitektur tradisional dan sejarah dinasti penguasa lama. Kota ini sudah tercatat sebagai Situs Warisan Dunia Unesco dengan objek wisata adalah Kuil Bulguksa, Makam Kerajaan, dan Museum Nasional Gyeongju, yang menyimpan lebih dari 16.000 artefak.
Gyeongju adalah ibu kota kerajaan kuno Silla (57 SM – 935 M), yang memerintah sekitar dua pertiga Semenanjung Korea pada puncaknya antara abad ke-7 dan ke-9, selama hampir seribu tahun. Kemudian Silla adalah negara yang makmur dan kaya. Sementara itu, ibu kota metropolitan Gyeongju adalah kota terbesar keempat di dunia.
Itulah dia beberapa rekomendasi kota terindah yang ada di Korea Selatan yang wajib kamu kunjungi ketika berlibur kesana nantinya. Semoga dengan adanya artikel kali ini bisa memberikan informasi baru dan terkini seputar destinasi wisata terbaik yang ada didalam maupun luar negeri.